SEJARAH SINGKAT

PROGRAM PASCASARJANA MAGISTER (S2) PAI

INSTITUT DIROSAT ISLAMIYAH AL-AMIEN PRENDUAN SUMENEP

Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam (M-PAI) merupakan program studi yang berada dibawah naungan Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan Sumenep. Program Pascasarjana resmi menyelenggarakan perkuliahan Berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI, 282 tahun 2022 surat dimaksud terbit tertanggal 14 Maret 2022 tentang izin penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Agama Islam untuk Program Magister oleh Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani menyerahkan langsung  izin penyelenggaraan Program Magister (S2) untuk Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan Sumenep di kantor Kementerian Agama RI pada hari Jum’at pada tanggal 8 April 2022. Program Magister Pendidikan Agama Islam (M-PAI) didirikan dalam rangka penguatan kelembagaan dan ketenagaan serta perluasan kajian pemikiran dan mengembangkan Pendidikan Agama Islam berbasis edupreneur melalui pendekatan inter atau multidisipliner.